30 Tahun Himpunan Hukum Pasar Modal

Hasil Penilaian AILRC 2019
March 21, 2019
Diklat HKHPM LPS Penanganan Bank Bermasalah
April 15, 2019
Hasil Penilaian AILRC 2019
March 21, 2019
Diklat HKHPM LPS Penanganan Bank Bermasalah
April 15, 2019
Show all

30 Tahun Himpunan Hukum Pasar Modal

Tanggal 4 April 2019, Himpunan Konsultan Hukum Pasar Modal (HKHPM) genap berusia 30 tahun. Sebagai wadah berhimpunnya para advokat yang bergerak di bidang pasar modal, HKHPM lewat ratusan para anggotanya telah menjadi bagian penting bagi perkembangan pasar modal di Indonesia.

Dengan Kode Etik serta Standar Profesi yang komprehensif, HKHPM bertekad untuk menjadi salah satu organisasi profesi terbaik di Indonesia, yang mampu melahirkan para konsultan hukum yang tidak saja profesional namun juga memiliki integritas yang tinggi.

Dalam perjalanannya, HKHPM yang memiliki kompetensi dasar di bidang pasar modal, dengan tekad para anggotanya serta dengan dukungan para stakeholders seperti OJK, BI, LPS, PPATK, SRO dan Emiten serta masyarakat luas, telah memperluas cakupan kompetensi dibidang keuangan dan jasa keuangan secara lebih luas.

Semoga keberadaannya akan selalu, selain memberi manfaat kepada para anggota juga memberi manfaat bagi para stakeholders serta Bangsa secara lebih luas melalui perkembangan sektor pasar modal dan jasa keuangan.

Terima kasih atas dukungan Anggota, Pengurus, Penasehat, Dewan Kehormatan, Mitra, Otoritas, SRO, Emiten dan stakeholders lainnya yang selalu diberikan.